Orientasi dan Kuliah Perdana Program Studi Magister Semester Gasal Tahun Akademik 2020/2021

Orientasi dan Kuliah Perdana Program Studi Magister Semester Gasal Tahun Akademik 2020/2021 kembali di gelar di tengah pandemi covid-19 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Acara dilaksanakan di Ruang Seminar Lantai 5 Gedung Sekolah Pascasarjana UMS. Berbeda dengan sebelumnya, kegiatan kali ini di siarkan live melaui channel youtube TV UMS sehingga dapat diakses oleh Mahasiswa baru melalui daring. Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si berkesempatan menyambut Mahasiswa Baru berpesan kepada seluruh mahasiswa yang sedang menyaksikan  Orientasi dan Kuliah Perdana secara daring untuk memilikik 4 aspek karakter kecerdasan, yaitu Kecerdasan IPTEK, spiritual, sosial dan emosional sebagai penciri utama selama kuliah di UMS. Membangun SDM unggul tidak hanya dalam rangka knowledge & skill saja, tetapi juga spiritual. Hal tersebut juga sesuai dengan visi misi UMS yang berorientasi pada IPTEK, Islami yang  mampu memberikan arah perubahan, sehingga diharapkan mahasiswa lulus nantinya memiliki outcome yang baik kinerja di tempat kerja. Acara terdiri dari dua rangkaian kegiatan, yaitu sesi dengan Pengelola Program Studi Magister Sekolah Pascasarjana, kemudian dilanjutkan sesi dengan Program Studi masing-masing yang dipandu oleh Kaprodi.